Jumat, 27 November 2020

Catatan CorelDraw Ku


Cara Membuat Baner Spanduk Corel Draw :

- Create new document, pilih custom, atur satuan panjang dan lebar, ok

- Buat kotak / rectangle sesuai ukuran document tadi, setelah buat objek tekan P agar posisi pas center kertas, warnai dulu baru lock object

- Bezier tool untuk menggambar garis menggunakan titik penghubung. 
- Shape tool untuk melengkungkan garis dengan cara klik kanan pada garis tujuan.

- Fill color klik kiri pada daftar warna.
- Outline color klik kanan pada daftar warna.

Membuat objek gambar jpg transparan satu sisi saja : 
- Klik transperency tool, pilih fountain transperancy, tinggal atur saja.

Membuat objek gambar jpg transparan semua pinggirnya :
- Klik bitmaps, pilih convert to bitmaps, centang transparent background, ok, kembali ke bitmaps, pilih creative, pilih vignette, pilih shape rectangle, tinggal atur offset 100 dan fade 30.

Membuat objek yang kita gambar jadi transparan :
- Buat dulu gambarnya, warnai, pilih window, pilih dockers, pilih object properties, pilih transparency, pilih uniform transperancy, tinggal atur sendiri.

Cara membuat tulisan lengkung :
- Buat dulu textnya, buat lingkaran/elips/garis gelombang, untuk garis gelombang harus jadi satu kalau belum jadi satu harus di combine dulu, sesuaikan panjang keduanya, select keduanya, pilih text, pilih fit text to path, tinggal sesuaikan posisi.

Cara memotong garis objek gambar :
- Select kedua objek, tinggal pilih icon weld/trim/intersect/simplify/front minus back/back minus front.

Cara memasukkan jpg ke dalam bentuk shape :
- Pilih bentuk shape dulu, copy jpg ke corel
- Select jpg, klik menu object, pilih powerclip, pilih place inside frame
- Select shape nya
- Untuk atur posisi jpg dalam shape, klik kanan edit powerclip, terus atur posisi jpg nya
- Kalau sudah klik kanan, pilih finish editing this level

Tidak ada komentar:

Posting Komentar